Jumat, 22 Januari 2010

OMR SUZUKI

One Make Race Suzuki, Pontianak
50 Persen Diserbu Pemula

OTOMOTIFNET - Untuk event skala nasional seperti one make race (OMR) Suzuki yang digelar PT Indomobil Niaga International (IMNI) bareng Trendypromo Mandira (TM) di region Jawa, memang angka di bawah 200 starter terbilang sedikit. Namun berbeda bila penyelenggaraannya di Pontianak atau kota lain di Kalimantan Barat.

Imbas Lonjakan Penjualan
Buktinya, gelaran Suzuki Pertamina One Make Race (SPOMR) 2008 di halaman Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak, Sabtu-Minggu (1-2/11) lalu yang hanya diikuti 142 starter dianggap warga Kalbar sebagai balapan termeriah dibanding event-event senada yang pernah digelar selama ini.

Apalagi SPOMR tersebut merupakan puncak dari 4 seri kejurda OMR Suzuki yang digelar tahun ini di Kalbar oleh PT Indotama Motorika (IM), selaku main dealer Suzuki Kalbar. Sehingga banyak racer seeded dan pemula plus Kalbar tak mau kehilangan kesempatan emas merebut poin tertinggi guna mendapatkan tiket ke grand final SPOMR yang akan digelar di Surabaya akhir November mendatang.

“Balap kejurda saja tidak seramai ini. Peserta dan penonton mungkin hanya setengahnya dari event ini,” bilang Hadi Wijaya, racer seeded papan atas nasional asal Singkawang yang tampil mengesankan tanpa perlawanan berarti di race 1 dan 2 kelas Smash 110 cc tune-up seeded membela bendera Suzuki Singkawang. Malah bila dibandingkan dengan SPOMR 2007 lalu di tempat yang sama, SPOMR tahun ini mengalami peningkatan jumlah peserta hampir setengahnya. Sementara pengunjung melonjak 2 kali lipat lebih.

Uniknya, 3/4 dari total starter diserbu oleh pemula. Selain itu, banyak dari mereka merupakan privateer. “Paling banyak di kelas Satria FU 150 cc pemula. Jumlah starternya tembus 44 peserta. Sisanya terbagi di kelas Smash 110 cc tune-up, Shogun 125 cc tune-up, Smash 110 cc standar dan Spin 125 cc standar yang kelasnya baru dibuka dalam event ini,” tukas Ari Banda, petugas kamar hitung. Makanya panitia lomba terpaksa membagi kelas Satria FU tersebut dalam dua babak penyisihan. Meningkatnya animo peserta tersebut diprediksi Muliyanto TA, menejer operasional IM merupakan imbas dari melonjaknya penjualan motor Suzuki di Kalbar. “Sejak PT IMNI mencanangkan OMR Suzuki berkonsep full enterteinment yang juga kami terapkan dalam OMR Suzuki di Kalbar tahun ini, penjualan mengalami peningkatan sekitar 30%,” aku Muliyanto.

Satria FU 150, lanjut pemuda berambut gondrong ini, merupakan salah satu tipe yang sangat digemari anak muda di Kalbar, lantaran performanya dianggap paling dahsyat dibanding motor-motor sejenis lainnya. Kuota 300 unit per bulan untuk motor ini saja masih belum cukup memenuhi permintaan pasar. Tak heran bila indennya bejibun. Fenomena seperti ini juga mirip yang terjadi dalam SPOMR di kota-kota lain. Baik di Jawa maupun luar Jawa.

Makanya ketika melihat antusiasme peserta yang kian bertambah sampai akhir 2008 ini, pihaknya (PT Indotama Motorika) berencana menambah jumlah seri kejurda OMR Suzuki jadi 5 seri. Bahkan Muliyanto juga berniat membuka kelas tersendiri khusus untuk privateer. “Biar mereka enggak merasa minder lagi harus bersaing dengan pembalap yang bernaung dalam tim,” ujarnya. Tuh, tunggu apa lagi? Siapkan deh motor Suzuki Anda dari sekarang!

Penulis/Foto: Tim OTOMOTIF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar